21 Juni 2024 14:05

Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Kementerian PPN/Bappenas) dengan ini mengumumkan bahwa mulai bulan Juli 2024, Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Kementerian PPN/Bappenas akan berpindah ke tautan baru yaitu https://lpse.bappenas.go.id.

Pemindahan ini dilakukan dalam rangka meningkatkan kualitas layanan pengadaan barang/jasa pemerintah, memberikan kemudahan akses, serta memperkuat transparansi dan akuntabilitas proses pengadaan.

Sehubungan dengan pemindahan ini, seluruh penyedia barang/jasa yang telah terdaftar atau berencana mendaftar di LPSE Kementerian PPN/Bappenas diwajibkan untuk melakukan Integrasi Sistem Informasi Kinerja Penyedia (SIKAP) dengan akun LPSE. Integrasi SIKAP merupakan syarat mutlak untuk dapat mengikuti tender/seleksi di LPSE Kementerian PPN/Bappenas.

Kementerian PPN/Bappenas berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan pengadaan barang/jasa pemerintah. Kami berharap pemindahan LPSE ini dapat memberikan manfaat yang lebih besar bagi seluruh pihak terkait.

Apabila Bapak/Ibu mengalami kesulitan dalam proses integrasi atau memiliki pertanyaan lebih lanjut, dapat menghubungi helpdesk Sdr. Dhika di Nomor 0896-0872-6377, atau dapat langsung datang ke LPSE Kementerian PPN/Bappenas yang beralamat di Gedung TS2A Lantai 1, Jl. Taman Suropati No. 2 Menteng, Jakarta Pusat 10310.

Atas perhatian dan kerjasamanya, kami ucapkan terima kasih.


Lampiran: